Jumat, 05 Agustus 2011

Perempuan Ini Tak Bersidik Jari !!!



Ada penyakit langka yang penderitanya tidak punya sidik jari. Penyebabnya?

Tahukah Anda, bahwa ternyata ada orang yang tidak memiliki sidik jari? Pada 2007, seorang perempuan Swiss tidak bisa masuk ke Amerika Serikat, karena saat harus scan jari tangan, petugas bandara tidak bisa mendeteksi sidik jarinya.

Dikutip dari Sciencemag,Eli Sprecher, ahli dermatologi di Sourasky Medical Center, Tel Aviv, Israel, mengatakan kondisi ini disebutadermatoglyphia. Penderita penyakit ini punya jemari mulus dan telapak tangannya jarang berkeringat jika dibandingkan dengan orang pada umumnya.

Setelah diteliti, ternyata sembilan orang di keluarga perempuan ini juga berkondisi sama. Sprecher menduga hal ini adalah penyakit turunan. Jadi ia mengumpulkan DNA keluarga tersebut.

Ia pun menemukan bahwa ada kelainan genetik pada protein gen SMARCAD1. Gen ini diduga mengakibatkan terjadinya mutasi.

Hasil temuannya itu dilaporkan di The American Journal of Human Genetics. Namun saat ini Sprecher masih harus mencari tahu fungsi gen SMARCAD1,dan apa perannya terhadap pembentukan sidik jari.
 

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Jika Klik Iklan dibawah ini 1x saja Iklan tidak keluar lagi
Terimkasih sudah mengklik Iklan Untuk Perkembangan disini linknya

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites