Sabtu, 30 Juli 2011

Guss Hiddink: Kasih Waktu Lama untuk Boas

Guss Hiddink ternyata cemas Andre Villas-Boas tak akan bertahan lama di Stamford Bridge. Olah arena itu, pria asal Belanda itu berharap pemilik The Blues, Roman Abramovich, memberi waktu yang cukup lama pada pelatih barunya itu.
Kecemasan Hiddink itu bukan tanpa alasan. Semenjak dibeli Roman Abramovich pada 2003 lalu, Chelsea telah berganti kepelatihan sebanyak tujuh kali! Bayangkan, itu artinya hampir setiap musim Chelsea berganti pelatih. Dan, Villas-Boas-lah pelatih ketujuh yang ditunjuk Abramovich dalam tujuh tahun rezimnya di Chelsea.
"Usianya sangat muda lantaran melatih Chelsea di usianya yang baru 33 tahun. Meski demikian dia telah membuktikan bahwa dirinya hebat dengan meraih beberapa gelar di Porto. Memang Liga Inggris berbeda, tapi orang-orang muda seperti dia harus diberi kesempatan," ujar Hiddink, seperti yang dikutip Soccernet.
Selain mencemaskan Villas-Boas, Hiddink juga ternyata mencemaskan The Blues. Dalam hal ini, Hiddink cemas The Blues tidak akan mencapai level yang setara dengan Manchester United selama mereka sering gonta-ganti pelatih. Hiddink menegaskan, sebuah klub membutuhkan kestabilan agar mereka bisa sukses baik di level lokal maupun internasional.
"Jika Anda melihat United, mereka memperlihatkan bahwa klub membutuhkan stabilitas. Itulah yang juga dibutuhkan Chelsea. Carlo Ancelotti bekerja dengan baik pada dua musimnya di Chelsea. Tapi saya harapkan keputusan mereka mempekerjakan Villas-Boas juga bisa membawa kesuksesan bagi mereka," pungkas pria yang kini menukangi timnas Turki tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Jika Klik Iklan dibawah ini 1x saja Iklan tidak keluar lagi
Terimkasih sudah mengklik Iklan Untuk Perkembangan disini linknya

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites